Curhat Abal-Abal #Benteng Somba Opu

Saya cuman ibu dari seorang anak yang mungkin tidak layak untuk diperhitungkan. Seperti debu yang hilang sekali tiup. Tapi tidak dengan tulisan ini. Dan saya berharap anak saya kelak bisa membaca tulisan ini. Mungkin saya tidak berdaya untuk menghentikan orang-orang tolol itu.

Dulu, beberapa tahun yang lalu ada sebuah lapangan besar di tengah kota Makassar ; menjadi tempat dan icon bersejarah untuk kota ini. Sejak kecil lapangan nan besar itu tiap tahunnya sering di jadikan tempat sholat Ied. Walaupun bedjek dan gak ada odjek, tetap saja ada kebahagian tersendiri sholat Ied rame-rame bersama keluarga dilapangan itu. Bukannya mau me-melankoliskan tulisan ini, tapi begitulah adanya. Suatu rutinitas tahunan yang amat menyenangkan dan selalu kami sekeluarga tunggu-tunggu. Masih lekat terasa saat subuh Ied menjelang, riuh kami bersiap-siap menuju lapangan itu untuk berkumpul, Ied bersama.

Lalu seiring bergulirnya waktu, saya tidak tau mengapa, bagaimana dan kenapa bisa, lapangan itu sekarang berubah jadi mall. Dengan otak saya yg mungkin “pas-pasan” dan dengan pemikiran “abal-abal”, saya merasa terhina sekali !! orang-orang yang memperjuangankan lapangan itu kalah saing sama orang-orang berotak komersil nan tolol, lebih tolol lagi, orang-berseragam yang mengatasnamakan wakil “kami semua” yang katanya mau menyalurkan aspirasi rakyat, pilihlah saya maka saya akan memajukan kota ini, mensejahterakan harkat hidup orang banyak (begitu katanya dulu waktu kampanye ) dan menyelamatkan umat manusia dimuka bumi ini (udah kayak pahlawan bertopeng ajah -__-“) malah jadi tongkrongan si komersil tadi. Cuuih !!

Memang tidak akan ada habisnya membahas ini, dan tidak akan ada gunanya. Karena apalah daya ibu muda nan-cantik ini dibanding pahlawan bertopeng. Tidak akan didengar, tidak akan dipedulikan apalagi dikasih parcel mobil alphard !!. Karena saya gak punya duit yang banyak, gak punya kuasa,  gak punya iming-iming, gak punya pasukan yang gak punya hati dan cinta.

Dan kemudian 2010, 18 Oktober lalu.. baca-baca, sudah ada yang letak-meletakkan batu lagi. Tapi bukan dilapangan lagi sih. Kan lapangannya udah ber-ac, iyah kolongnya !!. Tapi kali ini di Benteng Somba Opu !!.  Benteng Somba Opu akan berganti dengan Gowa Discovery Park. Katanyaaaaa cuman dipinggirnya jih tawwa Benteng Somba Opu, tidak akan merusak Benteng Somba Opu. Dipinggir tempat yang kata-tidak terurus, terlantar dan bahkan terkadang alih fungsi itu.  Iyyah awalnya pinggir, perlahan tapi pasti yang pinggir itu jadi pinggir ketengah sedikit, sedikit lagi ketengah, sedikit tengahnya sedikit, sedikit-sedikit jadi bukit dooong.

Site Plan Kawasan Somba Opu ( http://www.skyscrapercity.com/showpost.php?p=65585635&postcount=2640)

Miris memang, Sosok luar biasa ( narsisnya ) itu tidak merasa sedang  merusak situs asset sejarah Makassar, nasional mungkin.  Naif sekali yagh, dibilang tidak merusak, lalu kenapa harus keluar UU baru yang isi agak aneh menurut saya. Asik memang yagh ngeletak-letak-in batu, trus berfoto bersama. Yang lagi-lagi katanya untuk kebahagian bersama.

Membongkar bangunan kuno, apalagi yang bernilai sejarah, merupakan dosa besar (Eugene Ruskin, 1898)

Namun, apa daya.. sekali lagi saya tetap tidak bisa apa-apa. Salah tulis saja atau ada yang tersinggung ( tersinggung ?!  ya sudah, yang tersinggung berarti dia anunya  haahhahahhh..) dengan tulisan saya, bisa-bisa saya masuk hotel 3 x 3 -___-“.

Huuuhhh !! katanyaaa.. bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai sejarahnya, eh salah, pahlawannya yagh ? sejarah dan pahlawan kan gak jauh-jauh amaaaat.. Masa iyyah sih, mikir yang simple ajh gak bisa. Ato mungkin udah siwer ama anuh kali hahhahahah…

Jujur saja untuk pertama kalinya nih saya menulis,  tulisan seperti ini. Tulisan yang saya harapkan tidak akan memprovokasi yang membacanya. Ini mungkin sekedar curhat abal-abal, yang lagi-lagi gak patut diperhitungakan. Saya bukan dari ormas ato apalah gitu. Cuman ibu muda rajin menabung yang sedih. Kenapa ?! karena akan ada waterboom di Makassar, ada Elephant Discovery Park, ada Bird Park juga. Kereeeeeeeeenn ?! Hebat ?! Luar Biaasaaa ?! Menakjubkan ?! iyah klu semuanya itu dibangun bukan di BENTENG SOMBA OPU !!.

22 thoughts on “Curhat Abal-Abal #Benteng Somba Opu”

  1. jadi benteng sombaopu yang terkenal itu *tau dari pelajaran sejarah* “digusur” jadi tempat2 pariwisata macem kebun binatang??? wew…

  2. jadi benteng sombaopu yang terkenal itu *tau dari pelajaran sejarah* “digusur” jadi tempat2 pariwisata macem kebun binatang??? wew…

  3. saya berpikir di luar sana..
    oke lah, proyek pembangunan ‘something’ park itu akan mengganggu situs sejarah somba opu..
    tp, ide membangun kawasan bermain outdoor,dekat dgn alam (zoo), dan mengenal sejarah secara fun, sepertinya jg harus diberi kredit..

    mksdnya, ide menjaga situs sejarah, juga harus dibarengi dgn bagaiamana mentransfer kekayaan sejarah itu ke anak2 bangsa..
    hari ini hampir tdk ada media utk mempromosikan situs benteng somba opu, mgkn dgn ‘something’ park itu salah satu medianya..(diluar kepentingan lain)

    -itu pendapat saya sajah

    1. iyah betul “diluar kepentingan lain” dengan tidak merusak.. ^^.
      rehabililitasi bangunan bersejarah dengan media penarik yang seperti “itu” memang ok bgt..
      tapi yagh begitulaaah.. “sedikit dipinggir”nya udah berhasil mencongkel bata-bata asli benteng somba opu..
      semoga ajah ada penyelesaian yang baik.. AMIIN

  4. saya berpikir di luar sana..
    oke lah, proyek pembangunan ‘something’ park itu akan mengganggu situs sejarah somba opu..
    tp, ide membangun kawasan bermain outdoor,dekat dgn alam (zoo), dan mengenal sejarah secara fun, sepertinya jg harus diberi kredit..

    mksdnya, ide menjaga situs sejarah, juga harus dibarengi dgn bagaiamana mentransfer kekayaan sejarah itu ke anak2 bangsa..
    hari ini hampir tdk ada media utk mempromosikan situs benteng somba opu, mgkn dgn ‘something’ park itu salah satu medianya..(diluar kepentingan lain)

    -itu pendapat saya sajah

    1. iyah betul “diluar kepentingan lain” dengan tidak merusak.. ^^.
      rehabililitasi bangunan bersejarah dengan media penarik yang seperti “itu” memang ok bgt..
      tapi yagh begitulaaah.. “sedikit dipinggir”nya udah berhasil mencongkel bata-bata asli benteng somba opu..
      semoga ajah ada penyelesaian yang baik.. AMIIN

  5. Pingback: Pemenang Lomba Postingan HUT AngingMammiri Kategori Umum | Komunitas Blogger Makassar
  6. Pingback: Pemenang Lomba Postingan HUT AngingMammiri Kategori Umum | Komunitas Blogger Makassar

Comments are closed.