Taloba Si Cantik Nan Legit

@LeGuiltyPleasur
Le Guilty Pleasure

Seorang putri, apalagi permaisuri tidak-lah tepat berada dekat dengan kompor dan alat masak kala itu. Ada banyak dayang yang bisa diandalkan untuk segala keperluan rumah tangga dan masak-memasak. Tulisan ini diikutkan pada 8 Minggu Ngeblog bersama Anging Mammiri, minggu ke-dua.

Penganan yang satu ini muncul sekitar tahun 1930-an. Tahukah anda, Kue cantik nan-legit ini diciptakan oleh permaisuri Raja Bone ke-32, Mane’ne Karengta Ballasari.
Kue yang keluarnya hanya pada event-event tertentu di  Soraja  ini amat sangat dinanti keluarga dan kerabaat raja, seperti pada saat hari raya Lebaran.

Pada masanya, pengolahan kue ini betul-betul dalam pengawasan penciptanya. Dimulai dari pemilihan kuning telur bebek terbaik, penyaringan isi kuning telur dari selaputnya, jenis mentega yang digunakan, hingga pemilihan buah kenari yang kualitasnya sudah pasti terjamin.
Lalu tersebarlah resep kue ini, dan yang paling bertanggung jawab dengan tersebarnya resep kue ini adalah para dayang istana :D.

Continue reading “Taloba Si Cantik Nan Legit”

Tabaria, Selatan Makassar

googlemaps
dalam garis merah – daerah tabaria berdasarkan perkiraan (saya)

Tulisan ini diikutkan pada 8 Minggu Ngeblog bersama Anging Mammiri, minggu pertama – Sekitar rumahmu.

Tabaria, adalah daerah yang tidak pernah terpikirkan oleh saya saat masih duduk di bangku sekolah sampe jaman kuliahan, pertengahan jaman ngantor sekalipun. Ketika orang menyebutkan daerah itu, yang ada di benak saya adalah sebuah perkampungan barbar yang penuh dengan penjahat =D.

Namun keadaan memang tidak bisa diprediksi.
Sebuah rumah mungil yang indah tengah disediakan ALLAH untuk saya melalui seorang lelaki bugis yang meminang saya di bulan Maret dan menikahi saya dibulan Juni 2009. Awesome !!
Maka dimulailah hari-hari saya sebagai ibu-ibu kompleks perumahan di bagian selatan kota Makassar.

Ada banyak akses jalan ke perumahan Tabaria. Ada dua opsi yang saya tawarkan untuk anda. Pertama, anda bisa melalui jalan Daeng Tata Raya, lalu menyusur jalan Daeng tata 1. Melalui akses jalan ini, besar kemungkinan anda mudah mencapai perumahan tersebut. Sama halnya jika melalui jalan Sultan Alauddin, kemudian menyusur jalan Manuruki maka akan banyak jalanan rusak yang anda temui dan kemungkinannya besar anda akan nyasar dengan melewati jalan tersebut :D. Jadi saran saya, bawa sertalah teman atau kerabat yang paham betul situasi daerah Tabaria bila anda mengambil opsi kedua. Atau tentu saja anda bisa menggunakan GPS ( Gunakan Penduduk sekitar ) :D.

Continue reading “Tabaria, Selatan Makassar”

Waspadalah !! Modus Pencurian Kian Beragam

42166_1_468

Modus pencurian saat ini kian beragam. Anda mungkin tak pernah tahu atau tidak sadar kalau rumah anda sedang dalam incaran orang yang tidak bertanggung jawab. Boleh jadi orang bersayap, cemerlang dan rupawan adalah maling yang sesungguhnya. Jika anda menemukan modus seperti dibawah ini, sudah sepatutnya anda waspada, waspadalah !!

  • Penduduk sekitar. Perhatikan jika ada orang yang sering mondar-mandir di depan rumah anda, samping rumah anda, atas rumah anda ( nassami ituiyyah* =)) ), berperilaku seperti penduduk sekitar bahkan lebih ramah dari tetangga anda yang sering buang sampah sembarangan. Bisa jadi orang tersebut tengah mempelajari situasi rumah anda. Jika anda mendapati hal seperti itu perlihatkan bahwa anda sadar akan kehadirannya.
  • Pengendara bermotor. Perhatikan kendaran bermotor dan pengendaranya, yang sering melitas di depan rumah anda. Jika kendaran itu melaju cepat, kemungkinan dia memang salah satu pengguna jalan di depan rumah anda. Tetapi jika pengendara tidak pakai helm dan berjalan pelan saat melintas, melakukan hal ini berkali-kali, berulang-ulang dan terus menerus..  Ada dua kemungkinan yang harus anda waspadai. Kemungkinan pertama, orang tersebut juga sedang mengintai rumah anda. Kemungkinan kedua, orang itu adalah teman anak perempuan anda yang sedang cari perhatiaan.

Sahabat ?!

edit etha
iglo buatan etha dan suami

Sahabat ?!  Saya tidak terlalu paham apa arti kata sahabat. Tidak mau tahu lebih tepatnya, karena saya tidak terlalu peduli, atau mungkin tidak mau dipedulikan. Lalu karena saya tidak tahu harus menempatkan  sahabat itu dimana. Di hati?, di pelapon?,  di saku?,  di laci? , di sela-sela kursi ?, kisi-kisi rumah ? atau di dalam kotak rahasia ?.

Saya tidak mau terbebani dengan kata sahabat dan persahabatan yang menurut saya omong kosong dan terlalu berat untuk dipahami.

Lalu saya mengenal sosok bernama Etha, Etha Margaretha. Itu yang tertera di setiap buku pelajaran yang dia punya, ataupun semua barang yang bisa ditulisi.

Continue reading “Sahabat ?!”

I Love You, Ibu..

i-love-you,-mom!

“Orang yang paling kaya adalah mereka yang masih memiliki kedua orang tuanya, utamanya ibu.. mintalah doa ibumu, karena itulah hal yang paling berharga untukmu dunia maupun akhirat.. “. Kata ustadz dalam tauziah malam ke-3 berpulangnya ibu.

Hari ini, saat ini.. rasanya air mataku mulai meleleh kembali, terkenang untuk terakhir kalinya dapat memeluk ibu dalam kebisuannya yang panjang, jumat 1 februari 2013. Duka diawal tahun yang tidak mungkin dapat aku tahan dengan bubuk peri sekalipun. Ia pergi meninggalkan kami dalam waktu yang tak berbatas . Tak ada lagi saat yang membuat aku menyisir rambutnya, merapihkan kuku-kukunya, memeluknya, merasakan hangat usapannya ataupun sekedar merasa nyaman dengan wangi tubuhnya.
Ruang dan waktu telah memisahkan kami.

Continue reading “I Love You, Ibu..”

Rumah Sederhana

orissa-oriyaoline-dot-com

Tadinya, saya berpikir untuk mengosongkan rumah ini, karena akan pindah ke rumah yang mahal dan jauh lebih bagus. Ternyata, setelah mencoba menempati rumah elit dengan domain berbayar saya gak terlalu betah disana, tidak merasa cocok, dan kurang nyaman. Padahalkan faktor kenyamanan adalah salah satu yang terpenting toh.. (halesaan padahal emang dasarnya males nulis ajah :D) .

Saya merasa lebih nyaman disini. Selain gratisan tentunya heheheh..

Continue reading “Rumah Sederhana”

Dilema

Siapa sih yang gak pernah merasakan dilema.. ya, suatu keadaan yang mengharuskan menetukan  pilihan antara dua kemungkinan yang sama-sama tidak menyenangkan dan tidak menguntungkan, atau singkatnya situasi yang membingungkan.

Sama halnya seperti dirikuh saat ini, lagi dilema nih (hahahah gaya …). Antara  pengen tetep tinggal dirumah yang lama atau memutuskan untuk pindah dirumah baru.

Di rumah lama, ya disini ada banyak kenangan yang gak ingin aku tinggalkan, sedangkan di rumah baru, ada secercah harapan yang menanti , jadi aku harus bagaimana ? aku bingung, napasku sesak, pandanganku hitam, tubuhku mengigil, air mataku mengalir deras, apa yang harus kulakukan ? *menatap nanar kisi-kisi ac kantor yang berdebu (..halah (_ _”) ).

Continue reading “Dilema”

Belajar Dari Jepang #TudangSipulung

Begitu, judul Tudang Sipulung bersama AngingMammiri.org edisi Maret kemaren. Kali ini AM mengangkat tentang Jepang. Tujuannya, agar kita dapat mengenal lebih jauh tentang Jepang. Tujuan lebih jauhnya, untuk kopdar heheheh… nggak deng, Tudang Sipulung memang sudah menjadi agenda AngingMammiri.org setiap bulannya.

Sebenarnya untuk bulan maret, sudah ada tema yang diangkat, yaitu Backpacking. Namun Qadarullah, sebuah sentilan kecil dariNYA, mampu membuat Jepang bagian timur tersapu air dalam sekejap. Ya ! Tsunami.  Tidak hanya itu,  rentetan bencana dari gempa, tsunami dan kebocoran reaktor nuklir membuat negeri di Asia Timur ini dirundung duka. Maka, AngingMammiri.org berinisiatif mengubah dengan semena-mena tema Tudang Sipulung bulan Maret :D.
Gak semena-mena juga sih, karena sudah ada kesepakatan bersama, tema Tudang Sipulung bisa berganti sejalan isu yg merebak.. saelaah isssuuu 😛 *gaya
Maka kami mengundang Mr. Nakajima sama ( ini sebutan penghormatan, lebih sopan dari “san(g)” ) untuk berbagi bersana AMers.

Continue reading “Belajar Dari Jepang #TudangSipulung”

Trip to Samalona

Samalona, salah satu pulau kecil di Selat Makassar, tepatnya disebelah barat daya pantai barat Makassar. Waktu tempuh ke pulau ini dari dermaga tradisional Kayu Bangkoa sekitar  lebih kurang 30 menit dengan perahu motor yang bisa ditumpangi 8 – 10 orang.

Pagi itu 9 Januari 2011, suasana lumayan cerah,  namun di ujung langit selatan Makassar ada mendung yang menggelayut. Rencananya hari itu kami (mom & abi) akan ikut rombongan AM untuk wisata pulau. Dengan berat hati kami akan meninggalkan anak dititipin ke griya. Tapi ngeliat anak yang masih tidur pulas, rasanya gak tega !! apalagi beberapa saat kemudian anaknya bangun dan senyum-senyum. Maka diputuskan hari itu,  apapun yang terjadi, anak akan ikut bersama kami.. cihuuuy !!

Continue reading “Trip to Samalona”

Mengejar Puntondo

Sibuk-sibuk perayaan ultah angingmammiri.org yang ke-4 ini, memberi sedikit sentuhan yang agak berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Bila kemarin-kemarin angingmammiri.org membuat format ultah yang agak serius dengan full talksow, tapi tidak dengan tahun ini. Akan ada trip to PPLH Puntondo. Yeiiy senengnyaa.. seperti liburan keluarga kedengarannya.

PPLH (Pusat Pelatihan Lingkungan Hidup)  Puntondo, Desa Laikang Kecamatan Mangarabombang, Kabupaten Takalar, sebuah tempat 60 km dari Makassar. Tempat  menyenangkan untuk liburan  yang di lengkapi dengan paket kegiatan outbond dan pelatihan lingkungan hidup. Woww harus ikut !!. Maka, jauh-jauh hari sebelumnya aku sudah mempersiapkan mental (saelah gaya heheheh ^^) untuk liburan rangkap ini ( rangkap ultah AM, jadi panitia dan main-main pasir di pantai, ngajak baby dan bapaknya baby pula :P).

Continue reading “Mengejar Puntondo”